Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Bojonegoro – Menjelang penutupan rangkaian kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 110 pada hari Rabu, 31 Maret 2021, diadakan kegiatan bersepeda santai di wilayah Desa Ngrancang, Kecamatan Tambakrejo. Kegiatan bersepeda ini menjadi kegiatan terakhir yang dilanjutkan dengan acara penutupan TMMD ke 110 Tahun 2021.
Rangkaian kegiatan penutupan TMMD ini diawali pada pukul 06.00 WIB, dengan pemberangkatan rombongan gowes yang diberangkatkan oleh Kepala Bakorwil Bojonegoro, Ibu Dyah Wahyu Ermawati. Gowes tersebut berakhir pada pukul 07.00 WIB yang dilanjutkan dengan kegiatan penutupan TMMD ke-110. Kegiatan berikutnya mengenai hasil dari kegiatan TMMD yang telah dilaksanakan, dipaparkan oleh perwakilan dari Kodim 0813 Bojonegoro. Setelah pemaparan selesai, berikutnya adalah sambutan Ibu Bupati Bojonegoro yang diwakili oleh Asisten III Administrasi Umum Kab. Bojonegoro, Bapak Yayan Rohman.
Dalam sambutannya, beliau menjelaskan bahwa acara TMMD ini dilakukan sebagai wujud bakti dari TNI Membangun Negeri dan diharapkan dapat membawa dampak baik serta manfaat bagi masyarakat wilayah Tambakrejo. Beliau dalam sambutannya juga mengucapkan terima kasih kepada semua yang terlibat dalam kegiatan TMMD, serta permintaan maaf apabila terdapat khilaf dan kesalahan yang pernah dilakukan selama kegiatan berlangsung.
Rangkaian akhir dari kegiatan adalah pelepasan burung sebagai simbolis bahwa kegiatan TMMD Ke 110 Tahun 2021 Resmi ditutup.  Semoga hasil dari kegiatan ini dapat dipelihara agar bermanfaat bagi semua masyarakat sekitar.

By Admin
Dibuat tanggal 13-04-2021
385 Dilihat
Bagaimana Tanggapan Anda?
Sangat Puas
100 %
Puas
0 %
Cukup Puas
0 %
Tidak Puas
0 %